Obama Sampaikan Rencana Pengendalian Penggunaan Senjata

Written By bopuluh on Rabu, 16 Januari 2013 | 23.36

Obama Sampaikan Rencana Pengendalian Penggunaan Senjata

Kamis, 17 Januari 2013 | 14:24 WIB

BBC

Presiden Barack Obama menghendaki aturan ketat dalam kepemilikan senjata untuk hindari aksi kekerasan bersenjata.

TERKAIT:

Presiden AS, Barrack Obama menyampaikan kepada publik tentang rencana aturan pengendalian penggunaan senjata di negara itu hari Rabu (16/01) malam waktu setempat di Gedung Putih.

Rencana ini dinilai merupakan langkah paling ketat dalam mengurangi penggunaan serta peredaran senjata yang peranh dimunculkan dan diperkirakan akan mendapatkan tentangan dari kelompok yang mendukung hak penggunaan senjata.

Dalam proposal rencananya tersebut, Obama menyerukan pelarangan penggunaan senapan dan penggunaan magazines dengan kapasitas peluru yang besar.

Selain itu dia juga mengusulkan adanya pemeriksaan lebih dalam tentang latar belakang calon pembeli senjata .

Obama saat ini juga telah menandatangani 23 aturan kebijakan tentang pengendalian senjata yang tidak membutuhkan persetujuan kongres.

Langkah keras Obama terkait kontrol penggunaan senjata ini muncul sebulan setelah kasus penembakan yang menewaskan 20 anak sekolah dasar di Connecticut.

Mendapat Tentangan

Obama sebelumnya telah mengatakan bahwa reformasi terhadap pengendalian kepemilikan senjata sudah tidak bisa menunggu waktu lebih lama lagi.

"Jika ada satu hal yang bisa kita lakukan untuk mengurangi kekerasan, jika ada satu hal saja yang bisa kita lakukan untuk menyelamatkan satu nyawa sekalipun maka kita kita punya kewajiban untuk mencobanya," kata Obama tentang upayanya untuk mengontrol penggunaan senjata di AS.

Namun langkah Obama ini mendapatkan sejumlah perlawanan khususnya dari kelompok lobi yang memperjuangkan penggunaan senjata di AS, Asosiasi Senjata Nasional, NRA.

Dalam pernyataannya mereka mengatakan bahwa rencana peraturan yang disampaikan oleh Obama "bukanlah solusi dalam mengatasi krisi yang kita hadapi sebagai sebuah bangsa."

"Hanya kejujuran saja, juga kepatuhan pemilik senjata terhadap hukum akan berpengaruh dan anak-anak kita tetap dalam bahaya terhadap tragedi lainnya," bunyi pernyataan NRA.

Obama saat ini juga mendesak agar kongres bersedia menyetujui usulannya dalam mengatur penggunaan senjata di AS.

Editor :

Egidius Patnistik


Anda sedang membaca artikel tentang

Obama Sampaikan Rencana Pengendalian Penggunaan Senjata

Dengan url

http://mitoraboutpregnancy.blogspot.com/2013/01/obama-sampaikan-rencana-pengendalian.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Obama Sampaikan Rencana Pengendalian Penggunaan Senjata

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Obama Sampaikan Rencana Pengendalian Penggunaan Senjata

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger